23:17:00


Himpunan Mahasiswa Teknik Geofisika (HIMA – TG) Unsyiah tadi pagi (25/11) kembali mengadakan kegiatan kuliah tamu dengan tema “ Rekayasa Geoteknik untuk Mitigasi Bencana Gempa Bumi” oleh Dr. Ir. Adrin Tohari M. Eng yang merupakan
staff pusat penelitian geoteknologi LIPI. Kegiatan kuliah tamu tersebut  diadakan di Aula Laboratorium Terpadu Unsyiah yang dimana pesertanya berasal dari letting 2011, dan 2012 Teknik Geofisika Unsyiah.


Likuifaksi adalah fenomena dimana masa tanah kehilangan sebagian besar tahanan geser akibat pergerakan tanah (gempa) dengan durasi tertentu terjadi. Tidak hanya karena gempa, ada beberapa faktor lainnya yang dapat menyebabkan lukuifaksi, yaitu:

~ Muka air tanah;
~ Jenis tanah;
~ Kepadatan relative;
~ Gradasi ukuran partikel;
~ Lingkungan pengendapan;
~ Tekanan keliling;
~ Bentuk partikel;
~ umur dan sementasi;
~ dan lingkungannya terdahulu .


Ada beberapa hal yang dapat kita lakukan untuk dapat meminimalisir dampak dari lukuifaksi, yaitu:
~ Menghindari membangun bangunan di daerah yang rentan terhadap lukuifaksi
~ Membangun bangunan dengan konstruksi tahan terhadap lukuifaksi, misalnya dengan struktur fleksibel.
~ Meningkatkan kepadatan dan kekuatan tanah, bisa dengan injeksi semen atau dengan kompaksi.

Kegiatan kuliah tamu ini baru berakhir pukul 11.00. Peserta terlihat sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini, hal ini bisa dilihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan kepada pemateri.


0 komentar:

Post a Comment

Tinggalkan Komentar